RE: Penyiraman Anggrek Cattleya

Saya pehobi anggrek. Yang ingin ditanyakan, apakah anggrek cattleya perlu disiram setiap hari? Terimakasih

Ridwani, Purwokerto, Jawa Tengah

Ibnu Default Asked on 02/01/2015 in Tanaman Hias.
Tambahkan komentar
1 Jawaban

Sebagian besar anggrek cattleya tahan kekeringan karena memiliki daun dan bulb tebal sehingga memperlambat laju penguapan. Anggrek cattleya sesungguhnya menyukai kondisi kering ketimbang basah. Sebab itu penyiraman yang dilakukan perlu melihat situasi dan kondisi lingkungan.

Anggrek cattleya yang dipelihara di daerah dataran tinggi yang kelembapan tinggi, cukup disiram sekali pada pagi hari setiap 2-3 hari sekali. Namun, pada musim kemarau frekuensi penyiraman perlu ditingkatkan, 2 kali sehari, pagi dan sore dengan selang waktu antarpenyiraman 1 hari.

Pastikan selama penyiraman seluruh bagian tanaman basah. Sebaiknya gunakan sprinkler dengan butiran halus saat penyiraman. Bila tanaman berbunga, usahakan bunga tidak terkena cipratan air. Harap mafhum, air yang menempel di bunga cattleya dapat meninggalkan flek atau noda serta menyebabkan bunga anggrek cepat layu.

Penyiraman terbaik dilakukan pada pagi hari saat stomata atau mulut daun tanaman tengah terbuka lebar. Bila penyiraman dilakukan sore hari, lakukan pada pukul 15.00-16.00 agar media tidak terlalu basah sebelum matahari terbenam. Hal itu untuk meminimalisir kehadiran penyakit anggrek akibat cendawan yang dapat terpicu lantaran masih terdapat air tergenang di media tanam.

Admin Editor Answered on 02/01/2015.
Tambahkan komentar

Your Answer

Dengan menjawab pertanyaan, Anda setuju dengan privacy policy and terms of service.