RE: Kristata, Variegata, Dan Montrose
Apa yang dimaksud kristata, variegata, dan montrose pada tanaman hias? Apa faktor pemicu ketiganya?
Ibnu, Menteng, Jakarta Pusat
Kristata, variegata, dan montrose merupakan mutasi ekspresi pada organ tanaman yang melibatkan gen pada tanaman. Variegata, misalnya, terjadi mutasi pada gen pengendali warna tanaman. Pada kristata dan montrose lebih menjurus pada mutasi bentuk tanaman. Dari ketiga mutasi itu, variegata dan kristata berpeluang besar terjadi ketimbang montrose.
Montrose terjadi karena kelainan gen pengatur bentuk dari sel merismatik, terutama pada titik tumbuh. Montrose merupakan tingkatan paling tinggi dari mutasi lantaran melahirkan bentuk tak beraturan yang parah, bahkan sulit diidentifikasi lagi jenisnya. Sebab nyaris berubah total, sebutan monster pun melekat. Meski demikian fenomena montrose jarang ditemukan, selain pada tanaman hias kaktus.
Pada kristata mutasi terjadi lantaran sel merismatik membelah secara horizontal rusak. Dampaknya, tanaman tidak mengalami penebalan, tapi akan tumbuh memanjang serta gepeng.
Mutasi-mutasi itu dapat terpicu oleh sejumlah faktor seperti senyawa kimia bersifat mutagenik, radiasi sinar berenergi tinggi seperti sinar gamma, senyawa kimia bersifat asam hingga perlakuan fisik saat melakukan perbanyakan tanaman. Khusus pada radiasi sinar gamma, mutasi yang terjadi bisa diarahkan untuk memproduksi jenis tanaman unggul.